Ivan Suaidi Menginspirasi Siswa SD Swasta 34 Patumbak untuk Bermimpi Besar
Di tengah kesibukannya meraih gelar Doktor di Universitas Ciputra Surabaya, Ivan Suaidi, seorang alumni SD Swasta PAB 34 Patumbak, telah menjadi inspirasi bagi adik-adiknya di kampung halamannya. Ivan Suaidi, yang kini tengah meniti karier akademisnya, tidak melupakan akarnya sebagai anak kampung yang membesarkan semangatnya.
Ivan, yang tumbuh besar di lingkungan yang sederhana di Patumbak, menceritakan bahwa minatnya dalam bidang pendidikan sudah terlihat sejak kecil. “Saya selalu percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk mengubah masa depan, dan saya berusaha untuk menginspirasi adik-adik di sekolah saya dulu untuk memiliki mimpi yang besar, belajar dengan siapa saja, dan menghargai guru,” ujarnya dengan penuh semangat saat upacara dilapangan sekolahnya.
Menurut Ivan, salah satu pesan utamanya kepada adik-adik di SD Swasta PAB 34 Patumbak adalah pentingnya rajin belajar dan ikuti mimpimu (Follow Your Dream) . “Saya sering berbagi cerita tentang perjalanan hidup saya, dari kampung ke kota besar dan bagaimana pendidikan membuka banyak pintu untuk saya,” katanya.
Meskipun jarak dan waktu telah memisahkan Ivan dari kampung halamannya, ia tetap aktif dalam memberikan dukungan moral dan motivasi kepada adik-adiknya yang masih bersekolah di mana saja.
Kisah Ivan Suaidi mengilhami banyak yang mendengarnya, termasuk Ibu Sri Mulyani, kepala sekolah SD PAB Swasta 34 Patumbak yang memandangnya sebagai contoh nyata kesuksesan pendidikan yang berasal dari lingkungan yang sederhana. “Ivan selalu bersemangat dalam mengejar pengetahuan. Dia tidak hanya memberi contoh, tetapi juga mendorong adik-adiknya untuk meraih impian mereka, kelak akan datang alumni – alumni seperti ivan yang lahir dari SD PAB 34 ini,” ujar Ibu Sri Mulyani dengan bangga.
Sejak dini, Ivan memang menunjukkan minat yang kuat dalam dunia pendidikan. Ia sering kali berbagi pengalaman dan memberikan semangat kepada adik -adiknya. “Saya ingin mereka percaya bahwa tidak ada yang tidak mungkin jika kita mau berusaha, bahwa hidup ini harus yakin. – kata Ivan
Dari Anas bin Malik, dari Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda: “Barangsiapa menempuh suatu jalan untuk menuntut ilmu, maka Allah akan memudahkan baginya jalan menuju Surga.” (HR. Muslim) ”
“Ini bukan hanya tentang saya. Ini tentang bagaimana pendidikan dapat mengubah hidup seseorang dan menginspirasi banyak orang di sekitarnya, dan beliau juga menutup dengan DOA agar guru- guru yang telah berjasa selama hidupnya selalu diberkahi Kesehatan dan keselamatan dunia dan akhirat” ujar Ivan, sembari merencanakan langkah-langkah selanjutnya dalam perjalanan karir dan akademisnya.
Ivan Suaidi adalah contoh nyata bahwa inspirasi bisa datang dari mana saja, bahkan dari anak kampung yang sekarang sedang mengejar cita-citanya di dunia akademis. Melalui dedikasinya untuk memberikan dampak positif bagi komunitasnya, Ivan Suaidi membuktikan bahwa setiap individu memiliki potensi diri dalam meningkatkan kualitas hidupnya, satu langkah kecil untuk meraih perubahan besar dalam hidup. – IS
berita terkait :
https://www.gimic.id/2024/06/17/ivan-suaidi-menginspirasi-siswa-sd-swasta-34-patumbak-untuk-bermimpi-besar/